BARITO TIMURKALTENG

Implementasikan Program Merdeka Belajar, Disdik Bartim Gelar FTBI

TAMIANG LAYANG – Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Timur (Bartim), menggelar Festival Tunas Bahasa Ibu atau FTBI jenjang SD dan SMP. Festival digelar di aula dinas pendidikan setempat, Kamis 9 November 2023.Kepala Dinas Pendidikan Bartim, Sabai S.Pd,.MM mengatakan bahwa lomba atau festival yang dilaksanakan pada hari ini merupakan implementasi program merdeka belajar dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.Sabai menyebut, salah satu program merdeka belajar adalah untuk merevitalisasi bahasa daerah. “Karena di Bartim ini utama bahasa daerahnya bahasa maanyan, maka yang direvitalisasi bahasa maanyan. Jadi dengan adanya diadakan lomba ini juga bertujuan untuk upaya pelindungan bahasa daerah di Bartim agar tidak hilang atau punah digerus zaman,” kata Sabai.Dirinya menambahkan, festival yang digelar pada hari ini juga ada beberapa kategori atau cabang yang dilombakan, seperti mendongeng, cipta cerpen, pidato, tumet leut dan komedi tunggal. Semua lomba disetiap kategori berbahasa dayak maanyan.Sabai menuturkan, peserta yang meraih juara satu dimasing masing kategori akan mewakili Barito Timur untuk mengikuti kegiatan seperti ini ditingkat provinsi.”Juara satu akan mengikuti festival ditingkat provinsi yang akan diselenggarakan di Kabupaten Barito Selatan pada tanggal 13 sampai 16 November 2023. Semoga saja bisa juara, sehingga bisa tampil lagi ditingkat Nasional atau Pusat,” pungkasnya. (adv/red).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button